Habib Riziq Membocorkan Hasil Ijtima Ulama Jilid 2

MerahPutih.com - Mantan Pengacara Pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab, Kapitra Ampera membocorkan hasil Ijtima Ulama jilid 2 yang bakal digelar dalam waktu dekat ini tak akan merubah garis dukungan di Pilpres mendatang. Dia meyakini Ijtima Ulama akan menetapkan dukungan bagi Paslon Prabowo-Sandi meski rekomendasi Ijtima Ulama I tidak dikabulkan Koalisi Keumatan. "Sudah dikunci, dukungan tetap ke PAS (Prabowo-Sandi)," kata Kapitra saat dimintai keterangan, Rabu (22/8). Kapitra Ampera saat pendaftaran caleg dari PDI Perjuangan (Foto: MP/Fadhli) Sebelumnya, ijtima ulama I yang digelar pada 27-29 Juli lalu merekomendasikan dua nama bakal calon pendamping Prabowo Subianto, yaitu Dewan Syuro PKS Habib Salim Assegaf dan Ustadz Abdul Somad. Namun kedua nama rekomendasi ulama itu urung terwujud dan parpol koalisi memutuskan Sandiaga Uno sebagai Cawapres Ketum Gerindra Prabowo Subianto. 

Menindaklanjuti sikap parpol koalisi itu, GNPF Ulama berencana menggalar ijtima ulama jilid II untuk menentukan sikap selanjutnya. "Saya kira Ijtima Ulama jilid II ini tidak akan memberikan cek kosong," kata Ketum Presidium Alumni 212 (PA212) saat dihubungi terpisah, Rabu (22/8). (Fdi)

Comments

Popular posts from this blog

Fakta Mengenai Dewi Anjani Menurut Agama Hindu

Putu Robinson Jro Balian Jaman Now Mampu Menyembuhkan Segala Penyakit

Kenapa Nama Belakang Bowo Adalah Alpenliebe?